Kegiatan Non Penelitian Tahun 2012 

Untuk mengakomodir perlunya publikasi dalam bentuk media cetak, maka strategi yang dilakukan adalah menerbitkan Jurnal secara berkala. Penerbitan Jurnal diutamakan untuk menampung naskah akademik yang merupakan hasil dari kajian bidang politik yang dilakukan oleh peneliti baik secara mandiri maupun berkelompok. Topik yang dikaji dapat berupa perkembangan terkini dari kondisi politik baik nasional dan internasional, maupun kajian yang bersifat teoritis sebagai bagian dari wacana di kalangan akademisi politik. Penerbitan Jurnal ini dilakukan dua kali dalam satu tahun.
 
Kegiatan penerbitan media cetak tersebut berlanjut pada pendistribusian kepada publik, khususnya lembaga mitra Pusat Penelitian Politik LIPI di seluruh Indonesia. Lembaga mitra tersebut meliputi lembaga yang membutuhkan hasil dan juga bergerak di bidang atau rantai kerja yang terkait dengan Pusat Penelitian Politik LIPI. Pihak mitra Pusat Penelitian Politik LIPI yang akan menjadi sasaran distribusi hasil media cetak tersebut adalah pihak pemerintah – legislatif dan ekskutif – di tingkat nasional, dan provinsi. Selain juga terutama lembaga pendidikan dan penelitian lain seperti universitas. Media cetak yang dikembangkan di P2P LIPI dilakukan melalui tahapan berikut. Pertama, mengadakan rapat redaksi untuk menentukan tema edisi mendatang dan penentuan jumlah tulisan yang akan dimuat. Penentuan deadline pengumpulan naskah tulisan. Kedua, pengumpulan naskah dan editing oleh tim yang ditunjuk redaksi. Penentuan naskah akan diterbitkan. Pengiriman naskah kepada pihak percetakan (LIPI Press). Ketiga, cek dan ricek dengan pihak percetakan terutama mengenai cetakan dan tata letak. Keempat, penerimaan hasil penerbitan dan pendistribusian kepada lembaga mitra. Kelima, melakukan evaluasi.