Indonesian-French Seminar
Seminar ini merupakan kegiatan kerjasama antara IPSK-LIPI dan IFI, bagian dari Kedutaan Besar Prancis untuk Indonesia. Tujuan utama penyelenggaraan seminar ini adalah untuk membnatu mengatasi permasalahan sosial yang sedang dialami kedua Negara. The Role of Social Sciences and Humanities in understanding and alleviating poverty.
Salah satu problema sosial yang dihadapi oleh kedua negara adalah persoalan kemiskinan. Perancis yang merupakan negara maju juga menghadapi permasalahan kemiskinan sebagai dampak krisis ekonomi yang tengah melanda negara tersebut.
Tanggal: 3 – 4 Juni 2013 pk. 09.00 – 17.00
Tempat: Widya Graha LIPI – Jl. Jend Gatot Subroto 10, Jakarta 12710
Bahasa pengantar seminar: bahasa Inggris (In English)
Angka kemiskinan di perancis tahu 2013 berkisar antara 8% – 15%. Analisa untuk menemukan akar permasalahan kemiskinan global ini membutuhkan kontribusi berbagai pendekatan disiplin ilmu sosial yang harus diterapkan secara bersamaan: ekonomi, geografi manusia, sosiologi, etno-linguistik, ilmu kesehatan, ilmu pendidikan, psikologi sosial, dan sebagainya.
Untuk mengkaji permasalahan tersebut, seminar bilateral ini bertujuan:
- Berbagi pengetahuan dan wawasan, pengalaman dan juga pemikiran tentang peran ilmu sosial dan humaniora dalam menganalisa dan mengatasi kemiskinan
- Membangun kerja sama internasional di bidang sosial dan humaniora
- Memperkuat kolaborasi penelitian antara berbagai disiplin ilmu sosial dan humaniora, terutama peran ilmu-ilmu tersebut untuk menganalisa dan mengatasi masalah kemiskinan di Indonesia dan Prancis
Seminar selama dua hari membahas empat topik utama:
1. Warisan Budaya, Ekonomi Kreatif, dan Pariwisata
2. Lingkungan, Equality dan Pembangunan Berkelanjutan
3. Kemiskinan, Migrasi dan Pengungsian
4. Upaya Negara dan Masyarakat dalam Pengurangan Kemiskinan
Seminar selama dua hari ini terbuka untuk umum dengan jumlah maksimal 200 partisipan, termasuk perwakilan-perwakilan dari pemerintah dan organisasi non-pemerintah. Publik yang ingin berpartisipasi harus mendaftar terlebih dahulu (tidak dipungut biaya pendaftaran) secara online di website LIPI: www.lipi.go.id, atau kedeputianipsk@mail.lipi.go.id.
Penyelenggara
IPSK – LIPI bersama IFI – Kedutaan Besar Prancis untuk Indonesia
RSVP
Email : kedeputianipsk@mail.lipi.go.id
Zainal Fatoni (zainalfatoni_skm@yahoo.com)
Retno Siti Wulandari (ennoahwaz@gmail.com)
Telephone/Fax.: 021-5221687
Website : www.ipsk.lipi.go.id
Informasi
Kedeputian Bidang IPSK-LIPI
Gutomo Bayu Aji
Pusat Penelitian Kependudukan/ SC
T. 522 1687